Ahlan Wa Sahlan di Official Weblog Komunitas Tadabbur Al-Quran (KontaQ)

Tadabbur QS.At-Taubah 62-68



يَحْلِفُونَ بِاللَّهِ لَكُمْ لِيُرْضُوكُمْ وَاللَّهُ وَرَسُولُهُ أَحَقُّ أَنْ يُرْضُوهُ إِنْ كَانُوا مُؤْمِنِينَ

62.   Mereka bersumpah kepadamu dengan (nama) Allah untuk menyenangkan kamu, padahal Allah dan Rasul-Nya lebih pantas mereka mencari keridhaan-Nya jika memang orang mukmin.

أَلَمْ يَعْلَمُوا أَنَّهُ مَنْ يُحَادِدِ اللَّهَ وَرَسُولَهُ فَأَنَّ لَهُ نَارَ جَهَنَّمَ خَالِدًا فِيهَا ذَلِكَ الْخِزْيُ الْعَظِيمُ

63.   Tidakkah mereka (orang munafik) mengetahui bahwa barang siapa menentang Allah dan Rasul-Nya, maka sesungguhnya neraka Jahanamlah baginya, dia kekal di dalamnya. Itulah kehinaan yang besar.

يَحْذَرُ الْمُنَافِقُونَ أَنْ تُنَزَّلَ عَلَيْهِمْ سُورَةٌ تُنَبِّئُهُمْ بِمَا فِي قُلُوبِهِمْ قُلِ اسْتَهْزِئُوا إِنَّ اللَّهَ مُخْرِجٌ مَا تَحْذَرُونَ

64.  Orang-orang munafik itu takut jika diturunkan suatu surah yang menerangkan apa yang tersembunyi di dalam hati mereka. Katakanlah (kepada mereka), “Teruskanlah berolok-olok (terhadap Allah dan Rasul-Nya.” Sesungguhnya Allah akan mengungkapkan apa yang kamu takuti itu.

وَلَئِنْ سَأَلْتَهُمْ لَيَقُولُنَّ إِنَّمَا كُنَّا نَخُوضُ وَنَلْعَبُ قُلْ أَبِاللَّهِ وَآَيَاتِهِ وَرَسُولِهِ كُنْتُمْ تَسْتَهْزِئُونَ

65.  Dan jika kamu tanyakan kepada mereka, niscaya mereka akan menjawab, “Sesungguhnya kami hanya bersenda gurau dan bermain-main saja.” Katakanlah, “Mengapa kepada Allah, dan ayat-ayat-Nya serta Rasul-Nya kamu selalu berolok-olok?”

لَا تَعْتَذِرُوا قَدْ كَفَرْتُمْ بَعْدَ إِيمَانِكُمْ إِنْ نَعْفُ عَنْ طَائِفَةٍ مِنْكُمْ نُعَذِّبْ طَائِفَةً بِأَنَّهُمْ كَانُوا مُجْرِمِينَ

66.  Tidak perlu kamu meminta maaf, karena kamu telah kafir setelah beriman. Jika Kami memaafkan sebagian dari kamu (karena telah tobat), niscaya Kami akan mengazab golongan (yang lain) karena sesungguhnya mereka adalah orang-orang yang (selalu) berbuat dosa.

الْمُنَافِقُونَ وَالْمُنَافِقَاتُ بَعْضُهُمْ مِنْ بَعْضٍ يَأْمُرُونَ بِالْمُنْكَرِ وَيَنْهَوْنَ عَنِ الْمَعْرُوفِ وَيَقْبِضُونَ أَيْدِيَهُمْ نَسُوا اللَّهَ فَنَسِيَهُمْ إِنَّ الْمُنَافِقِينَ هُمُ الْفَاسِقُونَ

67. Orang-orang munafik laki-laki dan perempuan, satu dengan yang lain adalah (sama), mereka menyuruh (berbuat) yang mungkar dan mencegah (perbuatan) yang ma’ruf dan mereka menggenggamkan tangannya (kikir). Mereka telah melupakan Allah, maka Allah akan melupakan mereka (pula). Sesungguhnya orang-orang munafik itulah orang-orang yang fasik.

وَعَدَ اللَّهُ الْمُنَافِقِينَ وَالْمُنَافِقَاتِ وَالْكُفَّارَ نَارَ جَهَنَّمَ خَالِدِينَ فِيهَا هِيَ حَسْبُهُمْ وَلَعَنَهُمُ اللَّهُ وَلَهُمْ عَذَابٌ مُقِيمٌ

68. Allah menjanjikan (mengancam) orang-orang munafik laki-laki dan perempuan dan orang-orang kafir dengan neraka Jahanam. Mereka kekal di dalamnya. Cukuplah (neraka) itu bagi mereka. Allah melaknat mereka; dan mereka mendapatkan azab yang kekal


----------------------
Tadabbur:
Ayat 62-68 masih menyoroti sifat dan karakter kaum Munafikin dan ancaman Allah terhadap mereka di dunia dan akhirat. Di antaranya:

1)   Orang-orang Munafik itu bersumpah atas nama Allah agar kaum mukmin meridhai mereka. Seharusnya, mereka lebih berhak mencari ridha Allah dan Rasul-Nya ketimbang ridHa kaum mukmin, jika mereka benar-benar beriman. Apakah mereka tidak tahu siapa saja yang menentang Allah dan Rasul-Nya akan masuk neraka dan kekal di dalamnya Itulah kehinaan yang amat besar.

2) Sebenarnya orang-orang munafik itu takut sekali diturunkan kepada mereka satu surah Al-Qur’an yang membongkar isi hati mereka. Allah perintahkan Rasul Saw. agar mengatakan kepada mereka: Silahkan kalian memperolok-olok kaum mukmin, Allah akan membongkar apa yang kalian takutkan. Allah buktikan janji tersebut dengan menurunkan salah satu surah Al-Qur’an dengan nama mereka yakni, “Al-Munafiqun” surah ke 63.

3)  Kalau ditanyakan kepada kaum Munafik kenapa mereka suka memperolok-olok Allah Rasul saw. dan Al-Qur’an. Mereka menjawab: Kami hanya sekedar mempermainkan kata-kata dan ini hanya obrolan pinggir jalan saja. Allah menjelaskan bahwa perbuatan tersebut tidak pantas dan membatalkan iman mereka sehingga menjadi kafir kembali. Allah akan tentukan siapa di antara kelompok mereka yang memperolok-olokan Allah, Rasul Saw., dan Al-Qur’an yang akan dimaafkan dan siapa yang akan diazab.

4) Ciri-ciri kamu Munafik lainnya, kaum laki-laki dan perempuannya, saling mendukung, mereka menyuruh kepada kemungkaran dan mencegah yang ma’ruf, kikir, dan melupakan Allah, maka Allah juga melupakan mereka. Sungguh orang-orang munafik itu adalah orang-orang pendurhaka.

5)  Allah menjanjikan kepada kaum Munafik laki-laki dan perempuannya serta orang-orang kafir lainnya neraka Jahanam, mereka kekal di dalamnya. Cukuplah neraka itu balasan mereka. Allah melaknat mereka dan mereka mendapatkan azab yang kekal.

 
↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭
📚 Mushaf Tadabbur
👤 Ust. Fathuddin Ja'far, MA
🏡 Komunitas Tadabbur Al-Quran (KontaQ)
----------------------------
Pendaftaran Grup KontaQ:
📎 http://bit.ly/GabungKontaQ
📱 WhatsApp
      Ikhwan: 0852-5541-3213
      Akhwat: 0896-1754-8384
----------------------------





Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Log | CW | JT | MT
Copyleft © 2016. KontaQ-Komunitas Tadabbur Al-Quran - Seluruh Materi Tadabbur dalam Blog ini bersumber dari Mushaf Tadabbur (Qur'an Karim Terjemah, Makna Perkata dan Tadabbur ayat) Karya Ustadz Fathuddin Ja'far, MA yang diterbitkan oleh Penerbit Al-Bayan. Bagi yang ingin mengutip materi tadabbur dari blog ini, kami harapkan agar tetap mencantumkan sumber kutipan dalam upaya meraih keberkahan ilmu.
TC by CW Published by MT
Powered by Webblog