Ahlan Wa Sahlan di Official Weblog Komunitas Tadabbur Al-Quran (KontaQ)

Tadabbur QS. An Najm Ayat 45-62 & QS. Al Qamar Ayat 1-6

Arti dan Terjemah:



وَأَنَّهُ خَلَقَ الزَّوْجَيْنِ الذَّكَرَ وَالأنْثَى (٤٥)

45. dan sesungguhnya Dia-lah yang menciptakan pasangan laki-laki dan perempuan,

مِنْ نُطْفَةٍ إِذَا تُمْنَى (٤٦)

46. dari mani, apabila dipancarkan,

وَأَنَّ عَلَيْهِ النَّشْأَةَ الأخْرَى (٤٧)

47. dan sesungguhnya Dia-lah yang menetapkan penciptaan yang lain (kebangkitan setelah mati),

وَأَنَّهُ هُوَ أَغْنَى وَأَقْنَى (٤٨)

48. dan sesungguhnya Dia-lah yang memberikan kekayaan dan kecukupan.

وَأَنَّهُ هُوَ رَبُّ الشِّعْرَى (٤٩)

49. dan sesungguhnya Dia-lah Tuhan (yang memiliki) bintang Syi’ra, (818)
--------
818. Bintang yang disembah oleh orang-orang Arab pada masa Jahiliyyah.
--------

وَأَنَّهُ أَهْلَكَ عَادًا الأولَى (٥٠)

50. dan sesungguhnya Dia-lah yang telah membinasakan kaum ‘Ad dahulu kala,

وَثَمُودَ فَمَا أَبْقَى (٥١)

51. dan kaum Tsamud, tidak seorang pun yang ditinggalkan-Nya (hidup),

وَقَوْمَ نُوحٍ مِنْ قَبْلُ إِنَّهُمْ كَانُوا هُمْ أَظْلَمَ وَأَطْغَى (٥٢)

52. dan (juga) kaum Nuh sebelum itu. Sungguh, mereka adalah orang-orang yang paling zalim dan paling durhaka.

وَالْمُؤْتَفِكَةَ أَهْوَى (٥٣)

53. Dan prahara angin telah meruntuhkan (negeri kaum Luth),

فَغَشَّاهَا مَا غَشَّى (٥٤)

54. lalu menimbuni negeri itu (sebagai azab) dengan (puing-puing) yang menimpanya.

فَبِأَيِّ آلاءِ رَبِّكَ تَتَمَارَى (٥٥)

55. Maka terhadap nikmat Tuhanmu yang manakah yang masih kamu ragukan?

هَذَا نَذِيرٌ مِنَ النُّذُرِ الأولَى (٥٦)

56. Ini (Muhammad) salah seorang pemberi peringatan di antara para pemberi peringatan yang telah terdahulu.

أَزِفَتِ الآزِفَةُ (٥٧)

57. Yang dekat (Hari Kiamat) telah makin mendekat.

لَيْسَ لَهَا مِنْ دُونِ اللَّهِ كَاشِفَةٌ (٥٨)

58. Tidak ada yang akan dapat mengungkapkan (terjadinya hari itu) selain Allah.

أَفَمِنْ هَذَا الْحَدِيثِ تَعْجَبُونَ (٥٩)

59. Maka apakah kamu merasa heran terhadap pemberitaan ini?

وَتَضْحَكُونَ وَلا تَبْكُونَ (٦٠)

60. Dan kamu tertawakan dan tidak menangis,

وَأَنْتُمْ سَامِدُونَ (٦١)

61. sedang kamu lengah (darinya).

فَاسْجُدُوا لِلَّهِ وَاعْبُدُوا (٦٢)

62. Maka bersujudlah kepada Allah dan sembahlah (Dia).





Ayat dan Terjemah:


بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ 

Dengan Nama Allaah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.

اقْتَرَبَتِ السَّاعَةُ وَانْشَقَّ الْقَمَرُ (١)

1. Saat (Hari Kiamat) semakin dekat, bulan pun terbelah.

وَإِنْ يَرَوْا آيَةً يُعْرِضُوا وَيَقُولُوا سِحْرٌ مُسْتَمِرٌّ (٢)

2. Dan jika mereka (orang-orang musyrikin) melihat suatu tanda (mukjizat), mereka berpaling dan berkata, “(Ini adalah) sihir yang terus menerus.”

وَكَذَّبُوا وَاتَّبَعُوا أَهْوَاءَهُمْ وَكُلُّ أَمْرٍ مُسْتَقِرٌّ (٣)

3. Dan mereka mendustakan (Muhammad) dan mengikuti keinginannya, padahal setiap urusan telah ada ketetapannya.

وَلَقَدْ جَاءَهُمْ مِنَ الأنْبَاءِ مَا فِيهِ مُزْدَجَرٌ (٤)

4. Dan sungguh, telah datang kepada mereka beberapa kisah yang di dalamnya terdapat ancaman (terhadap kekafiran),

حِكْمَةٌ بَالِغَةٌ فَمَا تُغْنِ النُّذُرُ (٥)

5. (itulah) suatu hikmah yang sempurna, tetapi peringatan-peringatan itu tidak berguna (bagi mereka),

فَتَوَلَّ عَنْهُمْ يَوْمَ يَدْعُو الدَّاعِ إِلَى شَيْءٍ نُكُرٍ (٦)

6. maka berpalinglah engkau (Muhammad) dari mereka pada hari (ketika) penyeru (malaikat) mengajak (mereka) kepada sesuatu yang tidak menyenangkan (hari pembalasan),




Tadabbur Ayat:

Ayat 45-62 dari surat An-Najm ini menjelaskan Allah yang menciptakan manusia berpasangan (laki-laki dan wanita), menciptakan manusia dari sperma dan menghidupkan mereka pada hari kiamat. Dia juga yang memberi manusia harta, rasa butuh pada-Nya, menciptakan bintang Syi’ra, menghancurkan kaum Ad, Tsamud, kaum Nuh dan kaum Luth dengan hujan batu panas karena mereka zalim dan melanggar sistem Allah.

Maka nikmat Allah mana lagi yang diragukan manusia?

Muhammad saw. adalah pemberi peringatan seperti rasul-rasul sebelumnya. Kiamat itu sudah dekat. Tidak ada yang tahu kapan terjadinya kecuali Allah. Mengapa kaum kafir itu kaget mendengar beritanya, mentertawakannya dan tetap sombong? Sebab itu, sujud dan sembahlah Allah.

Ayat 1-6 dari surat Al-Qamar menjelaskan kiamat sudah dekat, bulan sudah terbelah dan kaum kafir Quraisy tidak juga beriman kendati melihat tanda kekuasaan Allah itu dan menganggapnya sihir. Mereka menolak kebenaran dan mengikuti hawa nafsu. Berita ancaman sudah ada, namun mereka tidak indahkan. Pada hari kiamat mereka akan dipanggil kepada sesuatu yang buruk dan menakutkan.

↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭↭
📚 Mushaf Tadabbur
👤 Ust. Fathuddin Ja'far, MA
🏡 Komunitas Tadabbur Al-Quran (KontaQ)
----------------------------
Pendaftaran Grup KontaQ:
📎 http://bit.ly/GabungKontaQ
📱 WhatsApp
      Ikhwan: 0852-5541-3213
      Akhwat: 0896-1754-8384
----------------------------

Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Log | CW | JT | MT
Copyleft © 2016. KontaQ-Komunitas Tadabbur Al-Quran - Seluruh Materi Tadabbur dalam Blog ini bersumber dari Mushaf Tadabbur (Qur'an Karim Terjemah, Makna Perkata dan Tadabbur ayat) Karya Ustadz Fathuddin Ja'far, MA yang diterbitkan oleh Penerbit Al-Bayan. Bagi yang ingin mengutip materi tadabbur dari blog ini, kami harapkan agar tetap mencantumkan sumber kutipan dalam upaya meraih keberkahan ilmu.
TC by CW Published by MT
Powered by Webblog